Sunday, October 21, 2012

Jurnal




DETERMINAN TINGKAT KEMISKINAN ANTAR WILAYAH
DI PROVINSI MALUKU 



Amaluddin
Fakultas Ekonomi Universitas Pattimura
Jln. Ir. M. Putuhena, Kode Pos : 97233 Ambon
e-mail : amaluddin001@gmail.com


ABSTRAK
            Penelitian ini bertujuan untuk mengestimasi faktor-faktor yang berpengaruh secara signifikan terhadap tingkat kemiskinan antar wilayah sebagai upaya untuk mendapatkan solusi atau strategi kebijakan yang tepat untuk menurunkan jumlah penduduk miskin di Provinsi Maluku. Alat analisis yang digunakan adalah Regresi Berganda (Multiple Regression) dengan metode OLS (Ordinary Least Square). Data yang digunakan adalah pooled data yaitu, menggabungkan data time series dengan data silang tempat (cross section) dari beberapa kabupaten/kota di Provinsi Maluku.
Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel pertumbuhan ekonomi, revitalisasi di sektor pertanian, faktor pendidikan (pembangunan manusia), dan kesenjangan distribusi pendapatan merupakan faktor-faktor yang berpengaruh secara signifikan terhadap tingkat kemiskinan (poverty rate) di Provinsi Maluku. Tidak ada trade off antara pertumbuhan ekonomi dan tingkat kemiskinan selama kurun waktu 2001-2006. Pertumbuhan ekonomi yang tinggi tetap memberikan kontiribusi terhadap penurunan tingkat kemiskinan dengan koefisien regresi sebesar (-0,009), namun tricle down effect yang diperoleh dari manfaat pertumbuhan ekonomi tidak akan banyak berpengaruh terhadap tingkat kemiskinan apabila tidak disertai dengan perbaikan disparitas pendapatan masyarakat (nilai koefisien = 15,273), revitalisasi sektor pertanian (0,008) dan kualitas sumber daya manusia (-2,953), dengan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,89 (89 %).         
    
Kata Kunci :  Kemiskinan, revitalisasi pertanian, pertumbuhan ekonomi, pendidikan, disparitas pendapatan.

No comments:

Post a Comment